Kabupaten Bekasi – H. Hamun Sutisna akrab disapa H.Amung secara resmi terpilih kembali sebagai Ketua PSSI Kabupaten Bekasi untuk periode 2023-2027. Kepastian itu diketahui setelah Kongres Luar Biasa Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (KLB PSSI) Asosiasi Kabupaten (Askab) Bekasi yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Sunnera Antero Jababeka Kecamatan Cikarang Utara, Jawa Barat (25/2/2023)
Kegiatan tersebut dihadiri Pejabat Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Bekasi dan dikawal jajaran Komando Inti (KOTI) Mahatidana dan Sekertaris Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi Iwan Setiawan
Kemenangan H. Hamun Sutisna itu meraih perolahan suara sebanyak 25 dari total 41 voter, sedangkan Abdullah Sapei mendapatkan 16 suara. Adapun H. Hamun Sutisna sempat menjabat Ketua PSSI selama lima tahun pada periode sebelumnya.
Ketua PSSI Kabupaten Bekasi terpilih H. Hamun Sutisna yang juga kader Pemuda Pancasila MPC Kabupaten Bekasi tersebut mengucapkan terimakasih kasih atas dukungan dari para voter yang telah memberikan kesempatan kedua untuk memimpin kembali PSSI Kabupaten Bekasi.
H. Hamun mengatakan bahwa hasil KLB PSSI Kabupaten Bekasi ini jangan dijadikan sebagai perbedaan, jadikan hasil ini untuk bersama-sama membangun persepakbolaan di Kabupaten Bekasi.
“Mengucapkan terima kasih kepada temen-temen voter yang telah mempercayai kepada saya untuk memimpin kembali PSSI Kabupaten Bekasi, intinya saya tidak akan membeda-bedakan satu dengan yang lain. Tapi hari ini ketika bicara sepakbola di Kabupaten Bekasi bagimana kita bersama-sama untuk merubah agar persepakbolaan di Kabupaten Bekasi lebih baik lagi dan sukses lagi,” kata H. Hamun.
H. Hamun menambahkan, dengan kembali terpilihnya menjadi Ketua PSSI Kabupaten Bekasi meminta kepada para pegiat sepakbola agar tidak henti-hentinya memberikan saran dan kritik yang membangun untuk persepakbolaan Kabupaten Bekasi.
“Saya juga meminta kepada para penggiat sepakbola agar tidak henti-hentinya untuk memberikan masukan saran dan kritik untuk sepakbola Kabupaten Bekasi, ayo kita bersama-sama membangun persepakbolaan Kabupaten Bekasi,” terang dia.
Sementara, Anggota Exco Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Bekasi Budiyanto berharap semua voter yang hadir hari ini, para pelaku sepakbola dan masyarakat dengan kembalinya H. Hamun Sutisna menjabat Ketua PSSI bisa bersama-sama dengan visi yang kuat untuk membangun sepak bola Kabupaten Bekasi.
“Ini adalah tangtangan besar bagi kita, karena dimana-mana sepakbola ini tidak bisa berdiri sendiri, sehingga kemana lagi yang paling mungkin menjadi kekuatan perkembangan sepakbola kita, ayo kita bersama-sama untuk mendukung program H. Hamun Sutisna yang kembali terpilih menjadi Ketua PSSI Kabupaten Bekasi demi persepakbolaan Kabupaten Bekasi yang lebih baik lagi,” kata dia.
Selain itu, tambah Budiyanto pihak swasta yang ada di kawasan industri juga bisa berperan penting demi persepakbolaan Kabupaten Bekasi, tinggal bagimana PSSI membuat formula dengan mekanismenya agar pihak swasta di Kabupaten Bekasi bisa berkontribusi untuk persepakbolaan di Kabupaten Bekasi.
“Askab (PSSI Kabupaten Bekasi) harus menyiapkan konsep yang mutualisme karena mereka (pelaku industri) juga membutuhkan take end give (saling menguntungkan) dan yang terpenting pertanggungjawaban dari hasil itu, karena bagi seponsor itu bukan hanya proses tapi juga harus ada hasilnya,” tandasnya(Rafi).