banner 728x250
Hukrim  

Kamaruddin Simanjuntak Kuasa Hukum Pemilik Ruko Pluit Laporkan Ketua RT Riang Prasetya ke Polda Metro

Jakarta – Babak baru kasus pembongkaran ruko Pluit kini turut menyeret pengacara Kamaruddin Simanjuntak yang melaporkan Ketua RT Riang Prasetya ke Polda Metro Jaya.

Kamaruddin Simanjuntak selaku kuasa hukum para pemilik ruko Pluit yang merasa tidak terima dengan tindakan Ketua RT Riang Prasetya.

Riang Prasetya sendiri dilaporkan oleh Kamaruddin Simanjuntak ke Polda Metro Jaya atas kasus dugaan pengrusakan dan penggelapan terhadap jabatan.
Pelapor yakni pemilik ruko terdiri dari Iman Sjahputra Tunggal, Jimmy Soerianto, dan Vincent.

Laporan telah dikirimkan Kamaruddin ke Polda Metro Jaya pada hari Rabu, 21 Juni 2023 lalu dengan nomor registrasi LP/B/3566/VI/2023/SPKT/POLDA METRO JAYA.

Dalam laporan tersebut, Ketua RT 11 RW 03 tersebut disangkakan dengan pelanggaran Pasal 170 juncto (jo) Pasal 406 dan atau Pasal 263 jo Pasal 372, dan atau Pasal 372 dan atau Pasal 55 KUHP.

Dimana pasal tersebut berkaitan dengan pengrusakan, perbuatan melawan hukum dan penyalahgunaan wewenang yang diduga dilakukan oleh Riang Prasetya.

Pihak pemilik ruko sebelumnya sempat memberikan teguran kepada Riang sebanyak tiga kali.

Bahkan mereka telah mengundang Riang untuk menjelaskan semua masalah yang ada di kawasan Ruko Pluit Karang Niaga, Penjaringan Jakarta Utara tersebut.

Tak hanya itu, Kamaruddin juga menuding Riang lakukan pemalsuan kwitansi iuran warga terkait peremajaan fasilitas umum di lingkungan ruko RT 011 RW 03 Pluit.

Dia juga menyerang nama baik orang perorang di sini, di mana pengusaha di sini sudah mengumpulkan dananya ada yang memberikan dana Rp 394 juta kepada kontraktor, kemudian Rp 56 juta tetapi dua bulan kemudian pak RT ini membuat kwitansi seolah-olah iuran dia. Padahal, yang membayar adalah ini bapak atau donaturnya,” ungkapnya.
“Jadi begitu banyak pelanggaran yang dibuat RT ini, tetapi sedemikian rupa dibahas semua, bohong semua,” sambungnya.

Kepada pihak kepolisian, Kamaruddin telah menunjukkan sejumlah barang bukti berupa rekaman video aksi pelanggaran hukum yang dilakukan Riang(hot).