banner 728x250
Daerah  

Lions Clubs JPJJ Berbagi Kasih Pada Para Pemulung dan Anak-Anak di Tangerang

Tangerang – Lions Clubs Jakarta Pusat Jayakarta Jaya (JPJJ) melakukan kegiatan bakti sosial (baksos) dengan membagikan paket sembako dan makanan kepada 100 pemulung dan dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional.

Lions Clubs JPJJ juga membagikan tas sekolah, makanan dan snack kepada 50 anak-anak di desa Pakulonan, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang pada hari Minggu, 23 Juli 2023.

Timotius selaku Presiden Clubs JPJJ menyampaikan jika kegiatan ini merupakan agenda rutin dari clubs, dilaksanakan tanpa ada unsur politik serta tidak membedakan suku, ras dan agama tetapi kegiatan ini dilakukan untuk kemanusiaan biar keberadaan kita sebagai mahluk sosial mempunyai manfaat buat bagi sesama.

Selain kegiatan baksos, Lions Clubs JPJJ juga pernah menyelanggarakan kegiatan penanaman 1000 pohon mangrove di Lampung.

penyediaan saluran air bersih untuk 2 Rukun Tetangga (RT) atau sekitar 100 rumah di Sentul Bogor, membantu dalam penyediaan sarana pendidikan untuk anak anak di ex-lokalisasi Keramat Tunggak Jakarta, bantuan dan kepedulian terhadap anak-anak penderita kanker yang bekerja sama dengan rumah singgah, donor darah dan banyak kegiatan sosial lain yang bersifat kemanusiaan.

Timotius melalui kesempatan ini juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat secara langsung dalam kegiatan baksos dan pihak-pihak yang telah menyumbangkan dana agar acara ini dapat terselenggara dengan lancer, bagi teman-teman yang mempunyai jiwa melayani serta peduli kemanusiaan dan lingkungan dapat bergabung ataupun memberikan sumbangan dana dan barang dengan mengirim pesan melalui akun media sosial Instagram kami di lionsclub.jpjj.

Lions Clubs merupakan organisasi internasional, untuk di Indonesia masuk dalam District 307 dan Lions Clubs JPJJ berada dalam naungan District 307 A-1. Anggota Lions Clubs merupakan orang-orang yang peduli terhadap kemanusiaan dan lingkungan, kami bekerja tanpa mengharapkan imbalan, tanpa membedakan agama, tanpa membedakan suku bangsa dan tanpa membedakan derajat, tujuannya yang paling utama adalah melayani dengan kasih, walaupun organisasi international, tetapi kami tetap mejaga kepentingan dan keamanan bangsa, Lions Clubs tidak terikat dengan politik karena anggota Lions bekerja tanpa pamrih dan tidak mengharapkan keuntungan apapun dari setiap kegiatan yang dilakukan. We Serve (kami melayani)(Rafi).